09/06/2011

TUGAS LAPORAN KEWIRAUSAHAAN

BALDAH KOMPUTER SEMARANG

A. Berdirinya Baldah Komputer

Usaha yang kami pelajari dan wawancara dalam tugas Kewirausahaan ini yakni usaha Baldah Komputer yang dikelola oleh seorang mahasiswa semester VII Teknik Informatika di Semarang. Beliau adalah Ahmad Zuhri mengelola usaha ini karena amanah dari Ustad beliau di ponpes Baldatunnur semarang, dimana pada awalnya Baldah ini hanya merupakan toko yang memanfaatkan ruang tamu dari rumah salah satu teman di Tembalang Semarang, dan satu kamar kos untuk tempat tinggal dan tempat servise. Di bawah tangan seorang wirausahawan handal ini, tempat ini dimanfaatkan untuk Baldah Komputer dan menjadi salah satu profit center bagi santri–santri. Dasar dari pemikiran Beliau bahwa usaha Baldah Komputer dapat menjanjikan sebagai ladang kegiatan untuk berwirausaha, mengingat komputer menjadi sangat dibutuhkan oleh masyarakat untuk memenuhi dan menunjang kerja sehari-hari, terutama dikawasan Tembalang yang merupakan pusat mahasiswa di semarang. Baldah memiliki Visi “Menjadikan Bisnis Sarana Berakhlak Mulia, Mematangkan Ilmu Dan Mapan Finansial” dan Misi “Mempererat Ukhuwah & Rohmatan LilAlamin”. Hal ini yang menjadi dasar dan motivasi beliau untuk mengembangkan usaha ini.

B. Kelebihan Baldah Komputer

Setiap peluang wirausaha tentunya ada kelebihannya (strength), dalam usaha ini yang menjadi kelebihan tentunya kualitas dari Baldah komputer ini sendiri yang selain kental dengan nuansa islami. Faktor inilah yang menyebabkan usaha ini dapat bertahan sampai saat ini yakni semangat yang tertera dalam visi dan misinya. Faktor lain adalah letak wilayah stategis Baldah komputer yang berada dikawasan kampus mahasiswa di Tembalang.

C. Peluang dan Strategi Usaha Baldah Komputer

Banyak orang urung menjadi wirausahawan karena terkendala modal. Saat memutuskan untuk berbisnis, orang akan selalu berpikir tentang berapa modal yang dibutuhkan? Contoh saja, untuk membuka toko komputer. Pasti yang terpikir adalah membeli segala hal, mulai dari meja kursi, hingga membeli semua hardware komputer yang nilainya puluhan juta bahkan ratusan juta. Yang menjadi pertanyaan, mungkinkah memulai bisnis tanpa modal? Mungkin saja! Anda hanya perlu rahasianya. Sudah banyak orang sukses berbisnis tanpa modal berupa cash money yang besar. Sebut saja Baldah Komputer. Baldah hanya mengandalkan kemampuan melobinya, kejujuran dan amanah dalam dalam menyelesaikan setiap pekerjaan yang diberikan oleh customer, sekaligus kecerdikan untuk memulai usaha. Kitapun bisa melakukannya.

1. Baldah Komputer 90% setiap pembelian barang tidak dilakukan dengan cara membayar cash dimuka.

Hal ini dilakukan karena sudah dilakukan negosiasi sebelumnya dan ketepatan waktu dalam membayar ke distributor sesuai dengan masa jatuh temponya. Hal ini sangat menguntungkan sekali, karena baldah tidak perlu keluar uang untuk membelinya, cukup ambil barang dulu, kemudian setelah barang sudah diterima ke customer, uang hasil penjualan baru dibayarkan ke distributornya, baldah komputer cukup mengambil selisih harga beli dengan harga jual, yaitu profit / untung. Bayangkan saja kalo misal toko harus membeli dengan cash di muka. Kalo misal yang dibeli hanya keyboard mouse saja, hal ini tidak begitu masalah karena sangat kecil nominalnya, tapi bagaimana jika yang diorder oleh customer adalah sebuah laptop untuk game, yang nilainya puluhan juta rupiah. Hal ini akan tetep bisa dilakukan selagi kepercayaan terhadap Baldah komputer dalam hal ketepatan dalam pembayaran maximal sesuai dengan masa jatuh temponya. Kuncinya adalah membangun KEPERCAYAAN distributor – distributor.

2. Tidak harus menyetok barang

Baldah komputer hanya mendisplay/menyetok barang-barang yang nilainyai kecil, dan cepat terjual, sehingga perputaran uang bisa terus dijalankan. Untuk barang yang bernilai jual tinggi cukup dengan mengetahui setiap perkembangan harga-harga setiap barang. Informasi update harga ini baldah dapatkan secara realtime karena pasti setiap distributor akan mengirimkan Price List ke email ataupun lewat chating /bisa lewat telpon setiap hari. Dengan informasi yang ada, baldah komputer cukup memasarkan semua barang yang stoknya ada (ready) di masing-masing distributor. Ketika terjadi deal/kesepakatan jaul beli, Baldah tinggal menelpon ke distributor untuk dikirimkan ke toko baldah komputer. Hal ini juga dilakukan dengan tidak membayar cash. Hal ini sangat menguntungkan, karena kalau menyetok barang dengan nilai tinggi, seperti notebook misalnya, hal ini riskan resiko rugi karena harga menggunakan dolar, sedangkan nilai rupiah terhadap dolar naik turun.

3. Biaya Pemasaran yang Murah meriah

Dengan letak yang strategis yaitu tempat dimana lalu lalangnya kendaraan, ataupun orang berjalan. Baldah komputer membuat seperti papan pengumuman harga-harga menarik, yang dipasang dipinggir jalan dan ternyata cukup efektif untuk menarik customer/calon customer datang berkunjung ke Toko.

4. Antar jemput servisan
Baldah dengan tenaga profesionalnya, melayani antar jemput servisan, hal ini banyak sekali karena belum tentu seseorang yang mengalami masalah dengan komputer, laptop, ataupun printer bisa membawa sendiri ke baldah komputer dengan alasan kesibukan ataupun alasan yang lain.

5. Meeting minimal seminggu sekali

Pertemuan untuk membahas semua bentuk permasalahan dan strategi pemasaran ataupun penanganan customer dilakukan rutin hampir setiap hari sebelum mulai kerja. Hal ini sangat-sangat penting untuk kemajuan baldah, karena selain meeting tuk agenda pekerjaan, setiap meeting selalu diisi dengan ngaji bersama ataupun kajian bisnis islami, sehingga visi misi baldah komputer selalu terjaga semangatnya lahir dan batin.


No comments:

Post a Comment